PENGARUH FIRM SIZE DAN STRUKTUR AKTIVA TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Firm Size dan Struktur Aktiva terhadap struktur modal pada perusahaan Property dan Real Estate. Data yang digunakan adalah Financial Report, yaitu laporan Neraca dan Laporan Laba-Rugi periode tahun 2015 sampai dengan 2017. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda untuk mengetahui kekuatan hubungan antara variabel bebas terhadap variabel terikat. Berdasarkan hasil analisis regresi linier berganda diperoleh hasil bahwa Struktur Aktiva adalah variabel yang menyumbang kontribusi terbesar terhadap peningkatan Struktur Modal. Hasil pengujian hipotesis parsial diperoleh hasil bahwa Firm Size berpengaruh terhadap Struktur Modal, sedangkan Struktur Aktiva tidak berpengaruh terhadap Struktur Modal. Hasil pengujian hipotesis simultan diperoleh hasil bahwa variabel Firm Size dan Struktur Aktiva memiliki pengaruh terhadap variabel Struktur Modal. Kontribusi Firm Size dan Struktur Aktiva terhadap Struktur Modal sebesar 6.4%.
Keywords
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Program Studi Manajemen
Fakultas Ekonomi - Universitas Methodist Indonesia
Jalan Hang Tuah No. 8 Medan, Sumatera Utara 20152
https://methonomi.net
Jurnal Ilmiah METHONOMI is indexed by: