PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP RETURN SAHAM (PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2016-2019
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE), dan Earning Per Share (EPS) secara simultan dan secara parsial terhadap Return Saham pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI Tazzhun 2016 – 2019. Dalam penilitian ini, menggunakan data sekunder. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode purposive sampling yang berdasarkan syarat-syarat tertentu. Data dianalisis dengan menggunakan model regresi berganda. Dari Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Earning Per Share (EPS) berpengaruh positif secara parsial terhadap Return Saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2016-2019, sedangkan Return On Assets (ROA) dan Return On Equity (ROE) tidak berpengaruh secara parsial terhadap Return Saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2016-2019. dan Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE), dan Earning Per Share (EPS) secara simultan berpengaruh terhadap Return Saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2016-2019 dikarenakan nilai F= 0,042<0,05.
Keywords
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Program Studi Manajemen
Fakultas Ekonomi - Universitas Methodist Indonesia
Jalan Hang Tuah No. 8 Medan, Sumatera Utara 20152
https://methonomi.net
Jurnal Ilmiah METHONOMI is indexed by: